Senin, 28 Mei 2012

DIANPINRU - LDKS PRAMUKA SD Al Irsyad Kota Cirebon 2012

Minggu, 27 Mei 2012 Gladian Pemimpin Regu (DIANPINRU) digelar Gudep persiapan SD Al Irsyad Kota Cirebon sebagai upaya memberikan bekal kepemimpinan bagi anggota. Adapun pesert kegiatan ini diikuti oleh 48 peserta terdiri dari siswa-siswi kelas 3-5.

Pramuka merupakan ekstra kurikuler baru di SD Al Iryad, diaharapkan dengan adanya ekskul ini, akan memberikan bekal kepemimpinan, kedisiplinan serta kreatifitas siswa semakin meningkat. disamping didukung pula oleh mental spiritual yang ditanamkan dalam pendidikan kepramukaan, agar mampu diimplementasikan oleh seluruh anggota dalam kehidupan sehari-hari.

Diintegrasikan dengan program kesiswaan yakni LDKS (Latihan Dasar KEpemimpinan Siswa), kegiatan ini didukung penuh oleh seluruh civitas akademik sekolah. Tidak kurang dari 7 orang guru diterjunkan untuk membantu pelaksanaannya, serta 6 pembina Pramuka dan 6 Instruktur pendamping dari unsur Arhanudse-14 yang dilibatkan.

Bertempat di Yon Arhanudse-14 (Pilang-Cirebon), kegiatan kepemimpinan ini sukses terlaksana, karena berbagai bentuk kegiatannya yang nyata secara langsung mendukung pembentukan watak dan karakter peserta didik.

Dimulai dari patriotisme, baris-berbaris yang dibina langusng opleh instruktur unsur Arhanudse, dilanjutkan dengan berbagai games menarik yang meliputi:
1. Ketangkasan (Halang rintang)
2. Kerjasama / Teamwork (Spider web)
3. Kepemimpinan dan kepercayaan (Gua gelap)
4. Pengetahuan dan keterampilan (Semaphore & sandi)
5. Kerjasama dan kepemimpinan (Memasukkan paku dalam botol)
6. Pengetahuan bahasa Inggris
7. Pengenalan senjata

Walau kegiatan ini hanya terbatas dari pkl. 08-00 s/d 12.00 WIB, namun sangat berarti bagi anak-anak, karena memang mereka baru merasakan hal ini untuk pertama kalinya. Jauh dari orang tua, diharuskan untuk patuh dan disiplin, serta teman terasa sangat berarti, hingga akan muncul rasa sayang menyayangi sesamanya.

Rehat sejenak, pesertapun dikukuhkan sebagai anggota Gerakan Pramuka. SELAMAT!!!

Diakhiri dengan makan bersama, bersenda gura sambil melepas lelah, akhirnya rombonganpun kembali ke sekolah untuk akhirnya kembali ke rumah masing-masing dengan membawa sejuta kenangan.
Persiapan Pemberangkatan LDKS SD Al Irsyad

Latihan PBB LDKS SD Al Irsyad


Latihan PBB LDKS SD Al Irsyad


Melatih Ketangkasan LDKS SD Al Irsyad

Melatih Ketangkasan LDKS SD Al Irsyad

Melatih Kedisiplinan dan kepemimpinan dengan keharusan Laporan sebelum memasuki Pos

Melatih Kekuatan fisik, mental pemberani

 Kekuatan fisik, mental pemberani

Melatih Kerjasama Tim
Foto Bersama Usai Seluruh Aktifitas

0 comments

Posting Komentar